Cara Mudah Menggunakan OpenVPN Di PC, Android & Linux
Berikut cara menggunakan klien openVPN di semua platform, termasuk windows, android, dan linux. Versi klien OpenVPN saat ini (openvpn connect) terlihat sangat berbeda dari versi sebelumnya, tetapi lebih mudah digunakan oleh siapa saja.
OpenVPN tidak diinstal secara default, yang berarti Anda harus menginstalnya sebelum dapat menggunakan aplikasi ini.
Cara Install OpenVPN di Windows
Pastikan kamu mendownload openVPN dari website resminya agar terhindar dari malware.
#1 Download aplikasi openVPN untuk windows disini pilih yang untuk windows.
#2 Install aplikasi openvpn connect untuk windows yang telah kamu download.
Tinggal tekan tombol next next next hingga finish, jika sudah itu artinya kamu telah berhasil menginstall openvpn di windows.
Cara Install OpenVPN di Android
#1 Download aplikasi openvpn connect dari playstore dengan mengetikan kata kunci “openvpn connect”
Setelah tombol instalasi berubah menjadi "Open" seperti gambar di atas, berarti proses download dan install OpenVPN di HP Android telah selesai.
Cara Menginstal OpenVPN di Linux
Cara install openVPN di linux sedikit berbeda, disini kita akan menggunakan perintah linux untuk menginstallnya.
Saya menggunakan Linux Ubuntu LTS 18.04, jadi jika Anda menggunakan distro Linux lain yang sekeluarga dengan Ubuntu, seperti inux mint, xubuntu, lubuntu, kalilinux, dll, caranya sama.
#1 install openvpn plugin untuk network manager, ketikan perintah dibawah ini$ sudo apt install network-manager-openvpn network-manager-openvpn-gnome
#2 Jika sudah semua terinstall, lakuran restart terhadap service network manager dengan mengetikan perintah dibawah ini$ sudo systemctl restart network-manager.service
Cara Menggunakan OpenVPN
Pastikan kamu telah menginstall openVPN dengan sukses sebelum mempraktekan langkah-langkah dibawah ini.
Siapkan profile OpenVPN mu, maka kita siap untuk memasang dan menggunakan nya di PC, android ataupun linux.
Menggunakan OpenVPN Client di Windows
#1 jalankan aplikasi openvpn nya
Setelah terinstall, kamu bisa menggunakan openVPN
#2 klik tanda + atau menu import profile, atau bisa juga menggunakan url dari VPN host mu untuk mengimport profile VPN.
isikan username, password dan private key password , setelah itu klik Add
#3 Setelah profile diimport, tinggal konekan aja
Untuk memutuskan cukup klik lagi tombol hijaunya supaya kembali ke abu-abu.
Menggunakan OpenVPN Client di Android
#1 Jalankan aplikasinya dan import profile VPN yang diberikan oleh provider mu.
#2 Hidupkan VPN di openvpn dengan hanya sekali tap.
#3 untuk memutuskan dan melihat status bisa dilihat di bar notifikasi (swipe)
Menggunakan OpenVPN Client di Linux
OpenVPN di Linux sedikit berbeda, jika Anda harus menjalankan aplikasi di windows atau linux, maka di linux Anda tidak perlu menjalankan aplikasi OpenVPN.
File konfigurasi dapat diimpor langsung menggunakan aplikasi Network Manager dan akan diatur secara otomatis.
#1 Buka network manager lalu import openvpn profile yang telah kamu punya.
#2 Masukkan username, password dan userkey / password certificate lalu klik Add
#2 Hidupkan openvpn profile yang telah kamu import dari menu setting atau menu drop down kanan atas
Untuk mematikan VPN anda hanya perlu klik lagi agar posisinya menjadi off.
Dibandingkan menggunakan PPTP, openvpn lebih aman karena menggunakan enkripsi yang lebih kuat. Selain itu, openVPN mudah dipasang dan digunakan di semua platform Android, iOS, MacOS, Linux, dan Windows.
Openvpn adalah alternatif ketika penyedia internet memblokir port VPN standar seperti pptp dan l2tp. Openvpn menggunakan port yang dapat disesuaikan, sehingga sulit untuk memblokir penyedia internet. Dengan menggunakan openVPN, Anda dapat mengakses internet kapan saja, di mana saja dengan filter/bypass.
Posting Komentar untuk "Cara Mudah Menggunakan OpenVPN Di PC, Android & Linux"